ARN24.NEWS — Aprizal (38) tega menusuk perut istrinya, H (36), hingga kritis di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan (Sumsel). Pemicunya gegara cekcok.
Mabuk Sabu Berujung Kisruh, Suami Tikam Perut Istri Hingga Kritis
Kasat Reskrim Polres Muba, AKP Morris Widhi Harto mengatakan, peristiwa penganiayaan tersebut terjadi saat pasangan suami istri ini berada di kediamannya. Saat itu, kata dia, pelaku tengah mabuk sabu-sabu.
“Tersangka Aprizal menusuk perut istrinya menggunakan senjata tajam jenis pisau. Tak hanya itu, korban juga mengalami luka memar di bagian wajah,” ujar Morris, Jumat (7/7/2023).
Akibat peristiwa itu, kata dia, korban harus menjalani perawatan intensif di rumah sakit. Sementara itu, Aprizal saat ini telah ditahan di Unit PPA Polres Musi Banyuasin untuk dilakukan penyidikan.
“Terkait penganiayaan yang dilakukan tersangka terhadap istrinya saat ini masih dalam penyelidikan. Sedangkan korban belum bisa dimintai keterangan lantaran masih dirawat di RSUD Sekayu,” tutur Morris.
Aprizal akan dijerat dengan Pasal 44 UU KDRT Nomor 23 Tahun 2004 dengan ancaman hukuman lima tahun penjara serta denda Rp 15 juta. (ins/nt)